Menghimpun Lalu Mengabarkan Untuk Bone yang Lebih Baik

Selasa, 29 Mei 2012

Setelah Putra Mahkota Diabaikan Golkar, Bupati Bone Minta Kades Pilih Gubernur Sesuai Hati Nurani

Idris Galigo yang juga Ketua DPD II Golkar Bone ternyata tidak tega melihat putra mahkotanya, Irsan Galigo, jalan sendiri. Selang sembilan jam setelah menyatakan Irsan yang akrab disapa Andi Cicang (ACC) sebagai calon independen di Pilkada Bone 2013, Idris langsung turun gunung untuk ACC.

Idris menemui sekitar 30 kadesnya di Desa Wekecce e, Bone. Di acara pengantin keluarga Kades Wekecce'e, Andi Liliana ini, Idris memberi petunjuk baru kepada kades yang dipelihara sejak dulu untuk mendukung Syahrul. Idris meminta kades untuk mendukung cagub sesuai hati nurani kades masing-masing.

"Pak Idris sudah tidak mengarahkan kami untuk mendukung Syahrul, akhirnya kami pun bebas memilih, kami saat ini sudah memilih orang Bone sendiri. Kami turut merasakan kekecewan Pak Idris, tapi beliau optimistis menangkan putranya, kami siap selalu untuk pak Idris," kata Kades Mattaropuli, Kecamatan Bengo, Andi Hamka kepada Tribun Timur, Makassar, Sabtu (26/5).

Menurut Andi Hamka, camat Bengo Andwa, Camat Lapri Andi Kadir, dan Camat Lamuru Andi Aswar juga hadir mendengar petunjuk baru Idris di acara hari pertama temu desa Idris itu.

Berita Terkait :

0 komentar:

Posting Komentar


NASIONAL

NEWS


PEMILUKADA

OTONOMI DAERAH

SOSBUD


PILGUB

BONE NEWS

BIROKRASI

OPINI


LAW END CRIME