Menghimpun Lalu Mengabarkan Untuk Bone yang Lebih Baik

Jumat, 26 Maret 2010

Giliran Bone Barat Tuntut Pemekaran

Fajar -- Persetujuan DPRD tentang pembentukan Kabupaten Bone Selatan melalui rekomendasi berbuntut panjang. Sebagian masyarakat Kabupaten Bone bagian barat menuntut perlakuan sama. Mereka juga minta pemisahan dari kabupaten induk dan membentuk kabupaten otonom sendiri.....

Sesuai informasi yang berhasil dihimpun, Selasa 23 Maret menyebutkan, dalam waktu dekat ini, sebagian masyarakat Bone Barat mendatangi DPRD Bone menyampaikan aspirasi menuntut pembentukan Bone Barat. Bahkan niat tersebut diakui Wakil Ketua DPRD Bone, Asia A Pananrangi, di ruang kerjanya, Selasa 23 Maret.

Asia mengaku telah mendengar warga Bone Barat juga mau datang ke DPRD menyampaikan aspirasi pemisahan dari Kabupaten Bone. Sesuai rencana, mereka datang, Kamis 25 Maret.

Jika pemekaran bisa membuat warga merasa sejahtera, maka dia mengaku akan menyetujui
tuntutan mereka untuk berpisah dari Kabupaten Bone. "Kalau itu memang mau mereka. Ya kita akan keluarkan rekomendasi untuk mereka," janjinya.

Asia mengatakan, banyaknya daerah yang ingin berpisah karena mereka menilai bila ingin sejahtera, maka tidak ada jalan lain, harus berdiri sendiri. Mereka harus berbentuk kabupaten sendiri. Lagi pula Kabupaten Bone merupakan daerah yang secara geografis sangat luas sehingga jangkauan pelayanan pemerintah cenderung tidak sampai ke pelosok. Kecamatan yang masuk Bone Barat masing-masing Bengo, Lappariaja (Lapri), Lamuru, Tellu Limpoe, Ponre Barat, dan Libureng Barat. (far)

Berita Terkait :

0 komentar:

Posting Komentar


NASIONAL

NEWS


PEMILUKADA

OTONOMI DAERAH

SOSBUD


PILGUB

BONE NEWS

BIROKRASI

OPINI


LAW END CRIME