Menghimpun Lalu Mengabarkan Untuk Bone yang Lebih Baik

Senin, 24 Oktober 2011

PKS dan PDK Bone Jajaki Koalisi

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrasi Kerakyatan (PDK) tengah menjajaki koalisi untuk menghadapi Pilbup Bone tahun 2013 mendatang. Petinggi masing-masing partai telah menggelar sejumlah pertemuan informal membahas kemungkinan koalisi.

Ketua PDK Bone, Alfian T Anugerah, membenarkan adanya komunikasi antara PKS dan partainya beberapa waktu belakangan. Menurut Alfian seperti dikutip di tribun-timur.com, kemungkinan koalisi terjadi lantaran dua partai punya kecocokan dan saling membutuhkan.

Pada periode 2009-2014, PDK memiliki empat kursi di DPRD Bone, sedangkan PKS memiliki tiga wakil di parlemen setempat. Koalisi di antara kedua partai cukup untuk mengusung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilbup mendatang.

Dikonfirmasi Tribun, Minggu (23/10/2011), Sekretaris PKS Bone, Acmad Sugianto, menuturkan, perbincangan di antara pengurus dua partai telah mengarah pada koalisi. Namun, perbincangan belum mengerucut pada kandidat calon bupati yang akan diusung.

Berita Terkait :

0 komentar:

Posting Komentar


NASIONAL

NEWS


PEMILUKADA

OTONOMI DAERAH

SOSBUD


PILGUB

BONE NEWS

BIROKRASI

OPINI


LAW END CRIME